Saya yakin pasti udah sering mendengar Brownies Pennylane's ... yang banyak orang bilang brownies anti gagal (ha ha). Akhirnya saya pun tergoda untuk mencobanya, berdasarkan resep dari dapurdyah. Crispy outside, moist inside, love it!! Here's the end result :
Berikut ini kutipan resepnya:
Bahan:
4 butir telur
375 gr gula pasir
150 cc minyak goreng
75 cc butter, cairkan
90 gr bubuk coklat (pilih yg berkualitas baik spt. Bensdrop atau Van Houten)
200 gr tepung terigu
1/4 sdt garam
1 sdt vanili
150 gr kacang tanah cincang/kenari/mete panggang
125 gr Chocolate Chips (pilih yang enak)
Cara membuat:
- Alasi loyang dengan kertas roti, olesi mentega. Panaskan oven 180 derajat celcius.
- Campur coklat, terigu dan vanili bubuk.
- Telur dan gula dikocok sampai mengembang dan butiran gula menjadi lebih halus.
- Masukkan garam, kocok hingga rata.
- Matikan mikser, ayakkan campuran tepung ke dalam adonan telur, aduk rata.
- Masukkan camppuran minyak dan butter, aduk hingga rata.
- Masukkan kacang tanah/kenari/mete dan chocolate chips, aduk rata.
- Tuang adonan ke loyang, panggang +/- 35 menit.
- Dinginkan sebelum dikeluarkan dari loyang dan dipotong-potong.
Catatan:
- Brownies lebih enak bila dimakan keesokan harinya karena rasanya lebih legit.
Ternyata ada versi lain dari brownies pennylane, kali ini saya kutip dari cakefever :
Bahan:
4 butir telur
360 gram gula pasir
225 gram minyak goreng
60 gram cocoa powder (bubuk coklat)
210 gram tepung terigu
½ sdt garam
1 sdt vanili bubuk
120 gram kenari/kacang tanah/mede, cincang kasar dan sangrai
85 gram Chocolate Chips
Cara membuat:
Panaskan oven di suhu 180C, alasi loyang dengan kertas roti dan olesi dengan margarin atau minyak goreng.
Pastikan oven sudah cukup panas sewaktu adonan dimasukkan untuk membuat lapisan mengilap nan cantik di atas permukaan browniesnya. Kalau suhu oven kurang panas, lapisan ini tidak akan muncul.
Selain itu pengocokan gula juga harus sampai gula benar-benar larut. Bila dua hal ini sudah terpenuhi, biasanya lapisan tipis mengilap ini akan muncul di permukaan brownies.
Kocok telur dan gula sampai mengembang dan kental. Masukkan vanili dan garam. Masukkan tepung dan cocoa powder sambil diayak dan diaduk perlahan dengan spatula. Setelah adukan rata, masukkan minyak sambil diaduk perlahan. Lalu masukkan kacang dan chocolate chips. Untuk permukaan brownies dapat ditaburi almond slice atau kacang lain sesuai selera.
Setelah semua adonan tercampur rata, tuangkan di loyang yang tingginya 4 cm. Tinggi loyang jangan lebih dari 4 cm supaya brownies matang sempurna. Adonan brownies dari resep ini muat di dua loyang 30 cm x 10 cm. Panggang selama 35 menit. Angkat dan dinginkan sebelum dipotong-potong.
Bahan:
4 butir telur
360 gram gula pasir
225 gram minyak goreng
60 gram cocoa powder (bubuk coklat)
210 gram tepung terigu
½ sdt garam
1 sdt vanili bubuk
120 gram kenari/kacang tanah/mede, cincang kasar dan sangrai
85 gram Chocolate Chips
Cara membuat:
Panaskan oven di suhu 180C, alasi loyang dengan kertas roti dan olesi dengan margarin atau minyak goreng.
Pastikan oven sudah cukup panas sewaktu adonan dimasukkan untuk membuat lapisan mengilap nan cantik di atas permukaan browniesnya. Kalau suhu oven kurang panas, lapisan ini tidak akan muncul.
Selain itu pengocokan gula juga harus sampai gula benar-benar larut. Bila dua hal ini sudah terpenuhi, biasanya lapisan tipis mengilap ini akan muncul di permukaan brownies.
Kocok telur dan gula sampai mengembang dan kental. Masukkan vanili dan garam. Masukkan tepung dan cocoa powder sambil diayak dan diaduk perlahan dengan spatula. Setelah adukan rata, masukkan minyak sambil diaduk perlahan. Lalu masukkan kacang dan chocolate chips. Untuk permukaan brownies dapat ditaburi almond slice atau kacang lain sesuai selera.
Setelah semua adonan tercampur rata, tuangkan di loyang yang tingginya 4 cm. Tinggi loyang jangan lebih dari 4 cm supaya brownies matang sempurna. Adonan brownies dari resep ini muat di dua loyang 30 cm x 10 cm. Panggang selama 35 menit. Angkat dan dinginkan sebelum dipotong-potong.
Rangkuman tips dari cakefever:
- untuk membuat lapisan atas mengkilat ada 2 faktor, yaitu gula dan telur dikocok sampai kental dan gula larut, kemudian suhu oven cukup panasnya.
- letakkan loyang di bagian tengah oven.
- gunakan api bawah.
- panaskan oven 15-20 menit sebelum memanggang (sesuaikan dengan oven masing-masing).
- apabila tidak ingin tekstur brownies menjadi seperti bolu, gula pasirnya bisa dihaluskan terlebih dahulu, sehingga pengocokan telur tidak terlalu lama.
Comments
Post a Comment